Cara Pasang WSM Tools di Xiaomi Redmi Note 3G/4G Rom MIUI 5

Lagi rame-ramenya pengguna Xiaomi, kali ini saya akan coba membahas sedikit mengenai Cara Pasang WSM Tools di Xiaomi Redmi Note 3G/4G Rom MIUI. Sebelumnya apa yang disebut "WSM TOOL" yaitu sebuah tool magic yang bisa membantu agan ngoprek Android terutama MIUI dengan mudah dan cepat. Jika di ROM lain yang terkenal adalah X-POSED. WSM TOOL terdiri atas beberapa module terpisah yang bisa diinstall layaknya nginstall app biasa dan sudah tersedia librarynya.


Syarat :
  • Sudah di-root, batrai minimal 50%,
  • Sudah terinstall app Mobile Uncle Tool (download di Play Store)
  • Sudah terinstal TWRP (direkomendasikan)/CWM
  • untuk Rom v37 keatas wajib hapus semua file ber-ekstensi .jex yang ada di system/framework (jika sudah tidak ada lanjutkan ke step berikutnya)

Bahan WSMTOOL:
Download salah satu dibawah ini, sudah include MODULES (XEXTSTORAGE SWAP, MI-TOOLS, THEME AUTHORIZED) :

WARNING : MI TOOLS (salah satu module di WSM support ROM v.34 (atau versi ke bawah) artinya jika agan berada pada ROM v.37 harus hati-hati! Cek dulu ROM agan sebelum install!

CARA 1 VIA UPDATER :
  • Download file di atas ke sdcard, kopi file asli hasil download tadi ke luar folder dan rename jadi update.zip
  • buka aplikasi Updater, trus pencet Menu > select update package > pilih file update.zip yang tadi. Jika minta Backup, lakukan backup dulu
  • Hape otomatis reboot, dan ntar kalo udah masuk sistem lagi akan ada tulisan "Congratulation Success".
  • Done!

CARA 2 VIA CUSTOM RECOVERY :
  • Download file di atas ke sdcard, copy file asli hasil download ke luar folder dan rename jadi update.zip
  • Matikan Hape agan, trus pencet tombol kombinasi volume down + power
  • cari apply any update zip.
  • Pilih Update.zip agan yang di nomer 1 tadi, kalo selesai balik ke System lagi pake opsi "Reboot to system".
  • Done!

Langkah Supaya Work di MIUI ROM Versi Baru (ROM v42 MIUI 5) & Mencegah bootloop. Lakukan sebelum install WSM. ( Jangan melakukan trik ini jika kamu memilih flash/install file MOD_WSM_RedmiNote_20140721_signed.zip di atas. Cara ini hanya untuk kamu yang menginstal WSM versi apk bukan zip ) :
  • Hapus semua file *.jex di \system\framework\ (jika tidak ada file jex, skip langkah ini) menggunakan root explorer pro. Jika belum punya root explorer pro, download DISINI.
  • Backup build.prop yang ada di folder /system ke tempat yang aman.
  • Lalu edit build.prop di /system tambahkan string: "dalvik.vm.execution-mode=int:fast" (Tanpa tanda petik). Edit build.prop bisa menggunakan root explorer pro di atas atau pakai build.prop editor : https://play.google.com/store/apps/details?id=com.jrummy.apps.build.prop.editor
  • Save. kalau ada file build.prop.bak hapus aja file tersebut
  • Set permission build.prop : rw-r--r--
  • Reboot
  • Install WSM Tools yang ente download tadi.
NB:
build.prop original : DOWNLOAD

Flash file ini lewat TWRP/CWM jika setelah edit build.prop minote bootloop (untuk rom v37 official global).

CARA MENGGUNAKAN/ INSTALL FRAMEWORK (Hanya 1x saja/setelah update OTA) :
  • Buka app WSM tools
  • Sentuh Framework.
  • Pilih Install / Update. Ijinkan akses root jika ditanya.
  • Pilih OK untuk reboot hp.
  • Lalu aktifkan module yang kalian inginkan (sentuh Modul)
  • Reboot
Baca juga :  Cara Pasang WSM Tools di Xiaomi Redmi Note 3G/4G Rom MIUI 5

0 Response to "Cara Pasang WSM Tools di Xiaomi Redmi Note 3G/4G Rom MIUI 5"

Post a Comment